Kondisi Indonesia saat ini:
INFLASI
Seluruh kebutuhan naik 80-200% per tahun
Income rata-rata hanya naik 0-20% per tahun
SEMAKIN LAMA HIDUP SEMAKIN SUSAH
SOLUSINYA?
RESOLUSI KEUANGAN
Ini waktu yang tepat untuk membuat resolusi keuangan.
1. I Will Monitor My Spending
Buatlah inventarisasi pos-pos pengeluaran, pilih yang bisa dihemat. Misalnya pos belanja pakaian, pos senang-senang, atau pos lainnya yang Anda pikir signifikan untuk dilakukan pengetatan. Jika dalam sebulan Anda bisa memotong 10% saja dari biasanya, katakanlah Rp 100.000 perbulannya, diakhir tahun Anda akan melakukan penghematan sebesar Rp 1.200.000, Lumayan bukan?
2. I Will Save Money This Year
Para ahli keuangan menganjurkan untuk menyisihkan penghasilan 5-10% sebelum digunakan. Anda memang tidak bisa mengharapkan uang berbiak dengan standar bunga perbankan saat ini. Tapi tabungan tetap diperlukan bila sewaktu-waktu dibutuhkan. So, make it a habit.
3. I Will Set Financial Goals
Pikirkanlah sebuah mimpi. Misalnya punya rumah sendiri, membeli mobil, pergi umrah, apapun itu. Buatlah rencana untuk mewujudkannya. Ketika Anda sudah memutuskannya dan konsisten untuk mencapainya, jalan ke arah itu pasti akan terbuka.
4. I Will Invest Wisely
Mulailah berpikir untuk melakuka investasi jangka panjang. Misalnya Anda berniat untuk pensiun di usia 40. Carilah investasi/peluang usaha yang mendukung ke arah itu. Contohnya membuka rekening proggram pensiun, membeli dana reksa dan lainnya.
5. I Will Learn About Finances
Buatlah diri Anda melek finansial. Mulailah dengan mempelajari ha-hal mudah. Misalnya bagaimana kartu kredit bekerja dan bagaimana Anda bisa "mengakalinya". Banyak sumber yang bisa Anda pelajari, baik itu majalah, koran, internet dan lainnya. Percayalah, semakin banyak hal yang Anda ketahui, makin mudah Anda membuat keputusan finansial yang membuat hidup lebih nyaman dan "aman".
Paparan diatas hanyalah sebuah sarana bagi saya untuk mengajak Anda belajar bersama mengasah kecerdasan finansial. Menyiapkan masa depan yang lebih baik untuk diri kita & anak cucu nantinya.